BORNEONEWS, Pangkalan Bun – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia, menggandeng Astra Grop sebagai pendamping Desa Sei Sekonyer, Kecamatan Kumai, selama satu tahun kedepan dalam mengembangkan desa wisata.
Astra Group ditunjuk sebagai mitra kerja Kemenparekraf, untuk pengembangan desa wisata, karena desa Sekonyer masuk dalam 50 desa terbaik dalam Nominasi Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022.
Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Tata Kelola Destinasi Wisata Kemenparekraf Indra Ni Tua saat berkunjung ke desa Sekonyer. Dalam kunjungan tersebut, dari pihak Astra Grop di Wakilkan oleh Wanwan Adi Kurnia (Administratur PT. GSIP-PT. AMR).
“Jadi, setelah Desa Sei Sekonyer ini terpilih sebagai 50 desa terbaik dari 3.500 desa se Indonesia, maka akan ada pendampingan dari mitra setrategis yaitu Astra selama satu tahun kedepan, untuk membantu pengembangan desa wisata,” ujar Indra Ni Tua, Minggu, 2 Oktober 2022.
Lanjutnya, keterlibatan Astra dalam pendampingan ini sangat penting, karena melalui dana CSR (Corporate Social Responsibility) dari Astra akan mempercepat terwujudnya masyarakat yang sejahtera, melalui pengembangan destinasi wisata desa.
“Pengembangan desa wisata, merupakan bagian dari pengembangan potensi desa, demi kemakmuran masyarakat Sekonyer dan menjaga alam, budaya serta adat istiadat yang ada,” tuturnya.
Dalam kesempatan yang sama, Administratur PT. GSIP-AMR Wanwan Adi Kurnia menyampaikan, bahwa Astra selalu konsisten dan berkomitmen dalam rangka membantu pemerintah mewujudkan percepatan kesejahteraan masyarakat, melalui program ‘Pengembangan Desa Sejahtera Astra’.
“Kami sangat berkomitmen dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat, melalui pengembangan 4 pilar yakni bidang Pendidikan, Lingkungan, Kesehatan dan Ekonomi. Tentu, pada kesempatan yang baik ini kami sangat mendukung program yang dilakukan oleh Kementerian melalui ADWI,” kata Wanwan Adi Kurnia.
Dalam kesempatan kali ini Wanwan Adi Kurnia secara simbolis menyerahkan kepada Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Sei Sekonyer, bantuan berupa prasarana tempat sampah, tempat cuci tangan, toliet umum, perlengkapan Homestay, 2 unit laptop, 2 unit smart phone dan program pendampingan Desa Sejahtera Astra.
Wanwan juga menyampaikan ucapan selamat kepada Desa Sei Sekonyer yang sudah masuk nominasi 50 besar ADWI 2022, dari 3.500 desa Indonesia. Tentu, hal ini capaian yang sangat luar biasa dan patut diapresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat.
“Saya ucapkan selamat, dan tentu kami akan mendukung serta akan mendampingi selama satu tahun kedepan. Mudah – mudahan dapat bersinergi terus dan bisa memberikan yang terbaik untuk Sei Sekonyer, sehingga desa Sekonyer akan lebih terkenal dan masyarakatnya semakin makmur,” ungkapnya.
Pejabat Bupati Kobar Anang Dirjo menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Astra yang bersedia memberikan pendampingan bagi Desa Sei Sekonyer, hal ini sebagai wujud sinergitas antara pemerintah dan perusahaan, yang sama sama memiliki keinginan kuat untuk mensejahterakan masyarakat. (DANANG/B-11)
Sumber: Borneonews.co.id